Kegiatan live streaming melalui instagram @official_polanka dengan judul Alasan Memilih Pendidikan Vokasi DIII Farmasi. Kegiatan ini diselenggarakan oleh tim Panitia Mahasiswa Baru (PMB) Polanka yang diisi oleh Ketua Program Studi DIII Farmasi yaitu ibu apt. Muliyani, M.Sc . Sasaran peserta kegiatan ini adalah adik-adik SMA yang baru lulus SMA atau adik-adik SMA yang naik ke kelas XII. Kegiatan ini sangat bermanfaat tentunya karena membahas lebih lanjut tentang apa itu farmasi ? ;bagaimana proses pembelajaran prodi D3 Farmasi Polanka?; bagaimana peluang kerja yang didapatkan oleh lulusan D3 Farmasi? ; dan tentunya masih banyak lagi yang akan dibahas dalam kegiatan ini. Harapannya setelah mengikuti kegiatan ini, adik-adik yang bersekolah di SMA tidak bingung lagi dalam menentukan jurusan kuliah yang akan dipilih setelah lulus SMA.
~Nazhipah Isnani/DIII Farmasi
98 total views, 1 views today